
Apakah saat ini kamu sedang mengalami masalah touchpad laptop tidak berfungsi? Kalau iya, kamu tak perlu panik dan buru-buru ke tempat servis laptop. Soalnya, solusi untuk masalah ini sebenarnya bisa kamu lakukan sendiri, kok!
Ada berbagai penyebab mengapa touchpad laptop jadi bermasalah dan tidak bisa digunakan dengan normal. Dan di sini kamu bisa temukan berbagai solusi untuk Windows 8 maupun Windows 10 tanpa harus menggunakan aplikasi tambahan.
DAFTAR ISI
Sebab Touchpad Laptop Tidak Berfungsi
Kalau begitu, apa sih sebenarnya penyebab masalah touchpad laptop jadi tidak bisa dipakai seperti biasanya? Penting buat kamu untuk mengetahui apa saja alasan mengapa touchpad laptop bermasalah. Jadi, kamu bisa putuskan apa solusi yang paling pas.
Beberapa penyebab utama masalah pada touchpad laptop adalah kesalahan di software, touchpad yang ternyata terkunci atau belum kamu aktifkan, kondisi touchpad yang ternyata kotor, hingga adanya kerusakan hardware, alias komponen touchpad yang memang sudah rusak.
Untuk masalah seperti kesalahan software maupun touchpad terkunci atau belum aktif, kamu bisa atasi sendiri tanpa harus membongkar laptop kamu, kok. Tapi kalau ternyata komponen touchpad sudah rusak, solusinya ya kamu harus menyervisnya atau malah ganti touchpad baru.
Cara Mengatasi Touchpad Laptop Tidak Berfungsi
Berikut ini adalah 7 cara mengatasi touchpad laptop tidak berfungsi untuk Windows 10. Kalau kamu masih menggunakan Windows 8, kamu bisa sesuaikan langkah-langkahnya. Dan untuk menggantikan touchpad yang bermasalah, kamu bisa pasang mouse dulu ke laptop kamu, ya!
1. Cek apakah touchpad sudah aktif.
Selalu ada kemungkinan bahwa penyebab mengapa touchpad laptop tidak berfungsi adalah karena entah tanpa sengaja kamu menonaktifkan touchpad. Terkadang, masalah ini disebabkan karena kamu meng-install aplikasi tertentu.
Untungnya, cara untuk memastikan jika benar ini adalah penyebabnya dan solusi yang ada sangat gampang. Ini dia cara mengatasi masalah touchpad yang ternyata belum aktif:
- Klik logo Windows yang ada di pojok kiri bawah layar laptop untuk membuka menu Start. Kamu juga bisa pencet tombol Windows di keyboard laptop.
- Ketik “Settings”, lalu tekan tombol Enter atau klik menu Settings.
- Pilih opsi “Devices”.
- Pilih opsi “Touchpad” yang ada di sebelah kiri layar.
- Klik toggle touchpad agar menjadi “On”.
Cara mengatasi touchpad laptop tidak berfungsi yang satu ini sangat gampang, kan? Tapi, bagaimana ya jika ternyata toggle touchpad sudah on, tapi kamu masih belum bisa menggunakan touchpad laptop dengan normal?
2. Meng-update driver touchpad.
Apabila cara pertama di atas ternyata masih belum cukup ampuh untuk mengatasi masalah touchpad laptopmu, barangkali yang jadi penyebab adalah driver touchpad yang belum di-update.
Driver touchpad sendiri memang sudah terpasang sehingga kamu tidak perlu meng-install lagi. Hanya saja, dalam beberapa situasi, kamu barangkali memang perlu meng-update driver touchpad, terutama jika alasan kenapa touchpad laptop tidak berfungsi adalah driver yang using.
- Tekan kedua tombol Windows + R secara bersamaan sampai kotak dialog Run muncul.
- Ketik “devmgmt.msc” (tanpa tanda petik) seperti yang ditunjukkan gambar berikut ini. Tekan tombol Enter di keyboard atau tombol “OK”.
- Jendela Device Manager akan muncul di layar laptopmu.
- Klik dua kali pada opsi “Human Interface Devices” atau klik tanda panah yang ada di sampingnya untuk memunculkan daftar driver.
- Klik kanan pada driver touchpad dan pilih “Update driver”, lalu ikuti langkah-langkah berikutnya sesuai panduan Windows.
Setelah proses update selesai, biasanya kamu akan diminta untuk me-restart laptop. Ikuti perintah yang diberikan dan biasanya solusi ini sudah cukup untuk bantu atasi masalah touchpad laptop tidak berfungsi.
3. Uninstall driver touchpad.
Jika kamu sudah update driver, tapi masalahmu masih juga belum teratasi, apakah masih ada solusi lain yang bisa kamu lakukan? Tenang saja, karena masih ada alternatif cara mengatasi masalah touchpad laptop yang tidak bisa digunakan lainnya, kok!
Kamu bisa coba atasi dengan cara uninstall driver touchpad. Cara ini aman karena nanti laptopmu akan meng-install kembali driver touchpad secara otomatis, kok. Untuk lebih jelasnya, simak langkah-langkahnya berikut ini, ya!
- Ikuti langkah-langkah yang sama untuk membuka Device Manager seperti di solusi nomor 2 di atas.
- Klik kanan pada driver touchpad dan pilih “Uninstall driver”.
- Klik tombol “Uninstall” untuk mengonfirmasi pilihanmu.
Tunggu sampai proses uninstall selesai. Setelah itu, restart laptopmu. Selama proses restart ini, laptopmu akan kembali menginstall driver touchpad. Jadi, apakah cara mengatasi touchpad laptop tidak berfungsi yang satu ini aman dilakukan? Jelas aman!
4. Aktifkan Roll Back Driver.
Kalau touchpad laptopmu sebelumnya normal-normal saja dan malah jadi tidak bisa berfungsi setelah kamu meng-update driver-nya, bisa jadi penyebab kenapa masalah ini timbul adalah bug pada driver yang baru. Atau, bisa jadi karena driver yang baru ternyata tidak kompatibel.
Dengan Roll Back Driver, artinya kamu akan mengembalikan driver touchpad laptopmu ke versi sebelumnya. Untuk melakukannya, kamu bisa ikuti langkah-langkah ini di laptop Windows 10.
- Buka Device Manager dan cari driver touchpad laptop.
- Klik kanan pada driver touchpad dan pilih “Properties”.
- Klik tab “Driver”.
- Klik tombol “Roll Back Driver”.
- Pilih apa alasan mengapa kamu ingin melakukan Roll Back Driver. Kalau sudah, klik tombol “OK”.
Tunggu sampai prosesnya selesai dan coba gunakan kembali touchpad laptopmu. Setelah Roll Back Driver selesai, seharusnya masalah touchpad laptop tidak berfungsi sudah teratasi
5. Matikan update otomatis dari Windows Update.
Selain driver touchpad yang belum di-update, bisa jadi penyebab mengapa touchpad laptop tidak bisa digunakan dengan normal adalah bug atau masalah dari Windows Update. Windows Update biasanya diatur agar bisa meng-update berbagai driver secara otomatis.
Oleh karena itu, kamu bisa mematikan pengaturan update otomatis dari Windows Update untuk mengatasi masalah ini sambil mencegahnya agar tidak terulang kembali. Untuk mengatasinya, kamu bisa ikuti langkah-langkah berikut ini.
- Klik tombol Windows untuk membuka menu Start, kemudian ketik Control Panel. Tekan Enter.
- Pilih menu “Devices and Printers”.
- Klik ikon laptopmu yang ada di kolom “Devices” seperti yang ditunjukkan di bawah ini.
- Klik kanan dan pilih “Device installation settings”.
- Pada kotak dialog yang muncul, pilih opsi “No, let me choose what to do” dan klik tombol “Save Changes”.
Dengan cara di atas, nantinya Windows Update akan berhenti meng-update driver secara otomatis, termasuk driver keyboard dan touchpad-mu.
6. Lakukan system scan lewat Command Prompt.
Dengan cara yang satu ini, kamu bisa cek apa penyebab mengapa touchpad laptop tidak berfungsi hingga kursor yang tidak bergerak di laptop, sekaligus memperbaikinya secara otomatis. Untuk melakukan system scan, ikuti langkah-langkahnya seperti yang dijelaskan di bawah ini.
- Buka menu Start, lalu ketik “cmd” (tanpa tanda petik) untuk mencari Command Prompt.
- Pilih opsi “Run as administrator”.
- Setelah jendela Command Prompt terbuka, ketik “sfc /scannow” tanpa tanda petik, seperti yang ditunjukkan di dalam kotak merah di bawah ini.
- Tekan tombol Enter.
Setelah itu, proses system scan akan langsung dijalankan. Selama scan berlangsung, jika terdapat system file yang terdeteksi rusak atau corrupt, sistem akan mencoba memperbaikinya secara otomatis. Nantinya kamu bisa pantau seluruh prosesnya dari jendela Command Prompt.
7. Reset laptopmu.
Solusi yang satu ini bisa dibilang jalan terakhir yang bisa kamu lakukan kalau seluruh cara di atas masih juga belum berhasil. Di samping itu, solusi yang satu ini juga merupakan alternatif yang tersisa kalau kamu tidak mau install ulang Windows 10 di laptopmu.
Berikut ini langkah-langkah reset laptop yang bisa kamu coba untuk atasi masalah touchpad laptop tidak berfungsi.
- Cari menu Settings.
- Pilih menu “Update & Security”.
- Pilih “Recovery” dari opsi yang ada di sebelah kiri layar.
- Pada bagian “Reset this PC”, klik “Get started” seperti yang ditunjukkan dalam gambar berikut.
- Pilih opsi “Keep my files”.
Tunggu sampai seluruh proses reset PC selesai dijalankan. Dengan cara ini, laptopmu akan menghapus program dan aplikasi third-party. Dan selama kamu pastikan kalau kamu memilih opsi “Keep my files”, proses ini tidak akan menghapus file-file milikmu termasuk yang ada di Drive C.
Penutup
Itu dia solusi untuk mengatasi masalah pada touchpad laptopmu yang bisa kamu coba sendiri tanpa harus ke tukang servis laptop. Seperti yang sudah disinggung sebelumnya, solusi di atas fokus untuk mengatasi masalah touchpad laptop karena kesalahan software atau touchpad terkunci.
Jika ternyata cara mengatasi masalah touchpad di atas tidak mempan, besar kemungkinan kalau penyebab touchpad laptopmu mati adalah kerusakan pada komponen. Dalam kasus ini, kamu perlu segera bawa laptopmu ke tempat servis laptop agar bisa dicek langsung oleh teknisi.
Cara mengatasi touchpad laptop tidak berfungsi di atas bisa kamu coba langsung di Windows 10 maupun Windows 8. Selamat mencoba dan semoga informasi ini bermanfaat untuk bantu atasi masalahmu, ya!
Leave a Reply