
Aplikasi atau platform Youtube terus mengalami kenaikan dalam hal jumlah channel yang diunduh di sana. Channel yang dibuat di sana berasal dari berbagai negara di seluruh dunia termasuk Indonesia. Lalu bagaimana dengan cara mengganti nama channel Youtube kalau kamu ingin mengubahnya?
Ada dua cara yang bisa kamu lakukan dalam mengganti atau mengubah nama channel di Youtube tersebut. Karena biasanya memilih nama yang cocok dan menarik perhatian viewer memang agak sulit.
Gak heran kalau banyak pengguna Youtube yang memutuskan untuk mengganti nama channelnya, agar lebih menarik. Baik menggunakan cara yang dilakukan di HP atau di PC, keduanya sama-sama mudah dan tidak ribet.
DAFTAR ISI
Cara Mengganti Nama Channel Youtube
Biasanya, nama channel Youtube yang diubah disebabkan oleh jenis konten di dalamnya yang juga berubah. Setiap content creator memang bisa mengubah nama tersebut sesuai keinginan, dan bisa disesuaikan juga dengan tema dari channel Youtube tersebut.
Berikut ini beberapa cara mengganti nama channel Youtube dengan mudah dan juga cepat:
1. Mengganti Nama Channel Youtube di Android
Langkah pertama yang harus kamu lakukan dalam cara mengganti nama channel di Youtube adalah dengan masuk atau sign in ke channel Youtube kamu, di HP Android yang kamu gunakan saat ini.
Tampilan di halaman depan Youtube saat sudah masuk ke akun kamu yaitu seperti di bawah ini:
- Klik Foto Profil
Kemudian pilih atau klik foto profil kamu yang letaknya di pojok atas paling kanan, atau tampilannya seperti ini jika belum ada ada foto profilnya. Lihat gambar berikut yang ditunjuk dengan tanda panah:
- Masuk ke Your Channel
Lanjut masuk ke Your Channel atau yang menunjukkan letak channel kamu di sana. Perhatikan tanda panah seperti pada gambar, lalu klik di sana:
- Pilih Edit Channel
Nanti kamu akan masuk lagi ke menu channel milik kamu, dan kemudian pilih Edit Channel seperti yang tertera di gambar yang ada di bawah ini:
- Add a Description
Di sana akan ada nama channel Youtube kamu yang sebelumnya. Untuk mengeditnya kamu bisa mengklik Add a Description dan ubah namanya menjadi nama channel yang kamu inginkan.
Tanda dari menu tersebut adalah gambar pensil seperti yang terlihat di gambar berikut:
- Youtube Tanpa Spasi
Kini nama channel kamu di Youtube sudah berubah sesuai dengan keinginan kamu. Lihat gambar yang sudah saya terapkan di bawah ini dengan seksama:
Itulah cara mengganti nama channel Youtube melalui HP Android. Kamu bisa memilih satu kata saja untuk nama channel yang baru tersebut, atau menggunakan nama yang masih tersambung tetapi tanpa spasi.
2. Mengganti Channel Youtube di PC
Tak hanya mengganti channel di HP saja tetapi kamu juga bisa mengganti nama channel Youtube kamu melalui PC. Pengaruh ganti nama ini bisa menjadi besar, jika kamu memilih nama yang tepat. Misalnya bisa menambah jumlah viewer atau subscriber.
Cara dan langkah mengganti channel Youtube melalui PC bisa dilakukan dengan cara berikut ini:
- Mengganti Channel Youtube di PC
Pertama-tama buka channel Youtube kamu terlebih dulu pada PC atau laptop yang kamu gunakan. Sign In atau Log In terlebih dulu ke akun Youtube yang kamu punya. Dengan tampilan muka Youtube seperti yang terlihat pada gambar ini:
- Ikon Profil Channel
Langkah berikutnya adalah dengan mengklik ikon profil channel Youtube kamu. Ikonnya bisa berupa foto atau jika belum mengunduh foto ptofil maka tampilannya seperti berikut.
Lihat ikon profil di bagian atas paling ujung yang ditandai dengan kotak berwarna merah:
- Klik Lagi Ikon Foto Profil
Setelah itu langsung masuk ke channel Youtube kamu, lalu klik lagi ikon foto profil atau dengan tanda huruf depan email kamu dengan tampilan seperti yang terlihat di gambar yang ada di bawah ini:
- Penyesuaian Channel
Lalu masuk lagi ke tahap berikutnya yaitu Penyesuaian Channel lalu klik Info Dasar yang ditandai dengan kotak merah. Untuk detailnya perhatikan gambar yang ada di bawah:
- Tanpa Menunggu 90 Hari
Masih di Penyesuaian Channel klik icon gambar pensil dan ubahlah nama channel di sana, dengan nama channel yang baru yang kamu inginkan dan sudah ditentukan di sana. Perhatikan gambar berikut:
- Tanpa Mengganti Nama Email
Kini nama channel Youtube kamu berhasil diubah, dengan tampilan seperti ini:
Cara mengganti nama channel Youtube ini bisa dilakukan kapan pun atau berkali-kali. Cara tersebut di atas adalah cara pengubahan nama channel Youtube yang paling mudah dan juga simpel, serta tidak memerlukan waktu yang lama.
3. Channel Youtube Sudah Limit atau Melewati Batas
Walaupun kamu bisa mengganti atau mengubah nama channel di Youtube beberapa kali, tetapi terdapat aturan dari Google bahwa pengubahan nama ini ada batas atau limitnya.
Maka jika penggantian atau pengubahan nama ini sudah mencapai limit, maka nama tersebut sudah tak bisa diubah lagi. Namun masih ada yang bisa kamu lakukan untuk mengatasi hal ini, yaitu dengan mencoba transfer channel.
Mulailah dengan cara membuat channel Youtube yang baru terlebih dulu. Kemudian gunakan nama yang sesuai dengan nama yang kamu mau pada channel sebelumnya. Setelah itu nama channel yang lama ditransfer ke channel Youtube kamu yang baru.
Maka nama channel yang kamu inginkan sudah bisa berubah di channel baru. Selain itu jumlah subscriber dari channel sebelumnya pun akan ikut terekspor pada channel Youtube yang baru.
Namun untuk URL hingga komentar yang sudah masuk tidak akan bisa ikut ditransfer pada channel yang baru. Itulah solusi tepat dalam cara mengganti nama channel Youtube yang sudah melewati batas limit dengan praktis dan juga mudah.
Dengan mempelajari cara mengganti nama channel Youtube yang telah dijelaskan di atas, kini kamu bisa mengganti nama channel Youtube dengan nama yang baru. Yang diharapkan bisa menambah jumlah subscriber dan juga jumlah viewer yang akan meningkat.
Leave a Reply